Warga Padang Pariaman Tewas Tenggelam di Pantai Kata

    Warga Padang Pariaman Tewas Tenggelam di Pantai Kata

    PARIAMAN – Badul (25) warga Barangan, Kecamatan VII Koto Sungai Sariak, Padang Pariaman ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di Pantai Kata, sekira pukul 13.30 WIB, Jumat (20/5).

    Berdasarkan informasi, korban berlari ke arah pantai dan langsung masuk ke laut. Tak berselang lama, korban tidak kelihatan lagi. Ini di lihat oleh pengunjung yang sedang menikmati keindahan pantai Kata.

    Salah seorang nelayan warga setempat, Junaidi Saputra, langsung berlari ke arah korban tenggelam dan berusaha membantu, tapi di saat korban sudah mulai kelihatan. Ia sudah tidak bisa mengendalikan dirinya dan berbalik lagi ke pinggir pantai dikarenakan banyak ubur-ubur.

    Kejadian ini langsung dilaporkan ke warga yang berada di pinggir pantai. Babinsa Koramil 01/Pariaman, Serda. Hendri Yosef langsung menghubungi BPBD Dan PMI Kota Pariaman. Secara bersama sama mereka membantu warga menyisir sepanjang Pantai Kata, di Desa Taluak.

    Berselang pukul 14.30 Wib, Kata Babinsa, nampak dari kejauhan seperti tumpukan di pinggir pantai. BPBD, PMI Babinsa dkami langsung berlari ke arah tumpukan, setelah sampai mereka menemukan korban sudah dalam keadaan mulut mengeluarkan busa dan muka pucat, kemudian korban di bawa ke RSUD Pariaman dan di nyatakan meninggal dunia. (**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Naik Drastis, Jumlah Sapi Terinfeksi PMK...

    Artikel Berikutnya

    Pemko Pariaman Lakukan Pengamanan Aset Daerah

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Ikuti Kami